Rabu

Published 15:22 by admin

Melek Finansial: Perampok uang anda

Berapa banyak yang tau tentang pentingnya menjaga nilai uang kita dari inflasi. Nah, saya sedikit cerita tentang inflasi suatu ketika pada 1995 lalu saat hendak beli sepeda motor dgn harga 3jutaan namun pada 2015 dgn uang 3jutaan tersebut tak cukup beli sepeda motor, bisa beli sepeda ontel (sepeda tanpa motor.... Hehehe...)

Contoh lain uang jajan anak sekolah, 10 tahun yang lalu untuk beli 2 permen cukup 100rupiah, saat ini 2 permen 400rupiah, dan permennya makin kecil ukurannya...

Itulah inflasi si perampok uang anda, jangan kira uang anda "aman" di bank, tabungan dgn bunga 2%pertahun melawan inflasi 7-13%pertahun, okelah jumlah nominalnya bertambah ditabungan namun nilainya berkurang dikenyataan.

Baiknya segera mulai investasi, dan kabar baiknya investasi bisa dimulai dgn ratus ribuan. Penting, jika kita bisa angsur pinjaman Harusnya bisa rutin investasi bulanan!